SENAT UAP GELAR RAPAT TERKAIT UJIAN PROPOSAL DAN SKRIPSI
PRINGSEWU (UAP) – Senin, (6/4), Senat Universitas Aisyah Pringsewu menggelar rapat pembahasan tentang ujian proposal dan skripsi serta protokol kewaspadaan COVID-19. Rapat tersebut dilaksanakan dalam jaringan (daring), dimulai pukul 10.00 diawali dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an, dilanjutkan sambutan ketua senat Zulkifli, S.T., M.Kom sekaligus membuka rapat senat.
Dalam sambutannya Zulkifli mengatakan, bahwa dalam melaksanakan seminar proposal dan ujian skiripsi secara daring atau online yang akan dilaksanaka Universitas Aisyah Pringsewu untuk mencegah penyebaran wabah coronavirus disease (Covid-19). Kegiatan akademik di Universitas Aisyah Pringsewu harus tetap berjalan secara maksimal dan tidak boleh dihentikan, apa pun alasannya. Kita harus membuat pedoman terkait pelaksanaan kedua ujian tersebut.
[slideshow_deploy id=’1300′]
Beliau menegaskan bahwa Universitas Aisyah Pringsewu akan melaksanakan kebijakan dalam mendukung pencegahan penyebaran Covid-19 dengan melaksanakan seminar proposal dan ujian skiripsi secara daring atau online. Intinya bahwa ujian proposal dan skripsi untuk sementara melalui daring hingga imbauan dan instruksi lebih lanjut. Kita berdoa dan berusaha bersama agar kondisi COVID-19 segera berakhir.
Sementara Rektor Universitas Aisyah Pringsewu Hardono, S.Kep., Ners., M.Kep., meminta sivitas tetap melakukan ujian seminar proposal, ujian skiripsi jika semua persyaratan sudah terpenuhi. Selain itu, protokol kewaspadaan COVID-19 saat memasuki kampus Universitas Aisyah Pringsewu harus benar-benar dilaksanakan, seperti wajib menggunkan masker, memeriksa suhu tubuh, mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir, tidak kontak fisik, jaga jarak minimal 1 meter/tidak berkumpul, tidak meludah sembarangan, menjaga batas-batas antrian, mentaati etika dalam batuk, mentaati etika dalam bersin, mentaati segala bentuk aturan protokol serta meningkatkan kualitas ibadah. (*na)