
UAP TEKEN MOU DENGAN UNIVERSITAS ‘AISYIYAH YOGYAKARTA
YOGYAKARTA (UAP) – Universitas Aisyah Pringsewu (UAP) terus meningkatkan komitmen untuk selalu meningkatkan kualitas dari pendidikan yang diberikan kepada setiap civitas akademika. Dengan komitmen tersebut terus melakukan nota kesepahaman (MoU) dengan Universitas Dalam Negeri maupun Universitas Luar Negeri sebagai bagian mengiternasionalkan Universitas Aisyah Pringsewu (UAP). Hal tersebut bentuk konsistensi Universitas Aisyah Pringsewu (UAP) sebagai kampus Unggul dalam Penyelenggaraan Pendidikan Tingkat Global .
Rabu (15/6), Universitas Aisyah Pringsewu (UAP) dan Universitas ‘Aisyiyah Yogyakarta (UNISA Yogya) melakukan penandatanganan nota kesepahaman (MoU). Kegiatan tersebut bertujuan untuk meningkatkan kerjasama antara kedua pihak.
Penandatanganan nota kesepahaman (MoU) Universitas Aisyah Pringsewu (UAP) dan Universitas ‘Aisyiyah Yogyakarta (UNISA Yogya) dilakukan dikampus Universitas ‘Aisyiyah Yogyakarta Jl. Siliwangi (Ring Road Barat) No. 63 Mlangi, Nogotirto, Gamping, Sleman, Yogyakarta.
Pelaksanaan penandatanganan nota kesepahaman (MoU) antar kedua instansi oleh Rektor Universitas Aisyah Pringsewu (UAP) Wisnu Probo Wijayanto, S.Kep.,Ners., MAN, dengan Rektor Universitas ‘Aisyiyah Yogyakarta (UNISA Yogya) Warsiti, M.Kep., Sp.Mat.
Kegiatan tersebut diawali dengan pembukaan, sambutan selamat datang wakil rektor III Unisa Yogyakarta, Sambutan Rektor Universitas Aisyah Pringsewu (UAP), Penyerahan cinderamata, Pemaparan Prodi S2 Kebidanan Unisa Yogyakarta.
Delegasi yang hadir dalam kegiatan tersebut dari Universitas Aisyah Pringsewu (UAP) Ketua Yayasan Aisyah Lampung Sukarni, SST.,M.Kes., Sekretaris YAL Fitriana, S.SiT., M.Kes., Rektor Universitas Aisyah Pringsewu (UAP) Wisnu Probo Wijayanto, S.Kep.,Ners., MAN, Wakil Rektor I Nopi Anggista Putri, S.ST., M.Keb, Wakil Rektor III Yenny Marthalena, M.M., Ketua Tim Inovasi Zulkifli, S.T., M.Kom., Desi Kumalasari,M.Kes, Yuni Sulistiawati, S,ST, M. Tr.Keb, Ade Tyas Mayasari, S.ST., M.Keb., Feri Kameliawati, S.Kep.Ns. M.Kes.
Sedangkan delegasi dari Universitas ‘Aisyiyah Yogyakarta (UNISA Yogya) Rektor Universitas ‘Aisyiyah Yogyakarta (UNISA) Warsiti, M.Kep., Sp.Mat, Wakil Rektor III Dr. Mufdlilah, Dekan Fikes M. Ali Imron, M.Fis., Wakil Dekan 1 Bidang Akademik dan Penjaminan Mutu Ketua Prodi Dr. Ismarwati, S.ST., MPH., Wakil Dekan 3 Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama Wantonoro, S.Kep.,Ns., M.Kep., Sp.KMB., Ph.D., Kepala Badan Perencanaan dan Pengembangan (BPP), Dr. Sulistyaningsih, S.KM., MH.Kes., Andari Wuri Astuti, S.SiT., MPH., Ph.D., Sri Ratnaningsih Pratiwi, S.S.T., M.Keb., Cesa Septiana Pratiwi, S.S.T., M.Mid., Ph.D., Endang Koni Suryaningsih, S.SiT., M.Sc., N-M., Ph.D., Dr. Asri Hidayat, M.Keb., Dr. Farida Kartini, M.Sc., Dr. Askuri, M.Si., Kharisah Dinyiah, S.ST., MMR. (*na)