PELATIHAN SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN
PRINGSEWU (UAP) – Sumber daya manusia merupakan bagian terpenting dalam pelaksanaan fungsi dan tugas suatu perguruan tinggi. Fungsi esensial manajemen sumber daya manusia adalah memastikan agar perguruan tinggi dapat mencapai tujuan-tujuan strategisnya dengan memiliki sumber daya manusia yang dapat diandalkan untuk memenuhi kebutuhan secara kuantitas maupun kualitas. Pengelolaan aspek manajemen sumber daya manusia dalam sebuah perguruan tinggi dapat dikelola dan dilaksanakan dengan optimal, pengelolaan yang dilakukan secara konvensional sudah tidak efektif dan efisien pada saat ini. Untuk memenuhi kebutuhan tersebut, maka harus dikembangkanya suatu Sistem informasi kepegawaian. Suatu sistem Informasi yang dibangun untuk memberikan kemudahan kepada pengguna dalam mengatasi masalah manajemen kepegawaian.
Untuk itu pada hari Sabtu (24/8), bertempat diruang rapat UAP, ICT & UBT Universitas Aisyah Pringsewu mengadakan Pelatihan Sistem Informasi Kepegawaian yang disampaikan langsung Zulkifli, S.T., M.Kom., dekan fakultas teknologi dan informatika. Sistem informasi kepegawaian merupakan sebuah sistem yang mampu memberikan informasi data-data pegawai UAP yang saling berinteraksi mencapai tujuan yang telah ditargetkan. Sistem tersebut menangani pengelolaan data kepegawaian yang meliputi pendataan pegawai, proses perencanaan dan informasi kepegawaian, penggajian, penilaian angka kredit dan sistem pelaporan.
Zulkifli menjelaskan tentang aplikasi tersebut, melakukan penginputan, pengawasan dan monitoring dalam hal data kepegawaian yang dapat dipergunakan untuk mempercepat proses pencatatan dan pengolahan data dan mampu menyajikan informasi kepegawaian kapan saja, sehingga informasi yang diminta dapat tepat waktu, tepat sasaran, dan akurat. Selain itu peran penting operator dalam mensortir dan menginput data, serta penggunaan perangkat dengan baik sangat dibutuhkan ketelitian dan kehati-hatian. (*na)